Cilegon,- Medianews.co.id,- Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Ketua GPK (Gerakan Pemuda Ka’bah) ota Cilegon Sirman, SE mengajak jajaran pengurus Pimpinan Cabang Kota Cilegon untuk melakukan Ziarah Ke Makam Para Pahlawan.
Salah satu pahlawan asal Kota Cilegon KH. Syam’un, selain untuk mengenang jasa para pahlawan juga dalam rangka meneladani keteladanan pahlawan.
“Kepemimpinan untuk memperjuangkan kepentingan bangsa dan masyarakat adalah pesan yang disampaikan oleh pahlawan bangsa Indonesia, inspirasi dan momentum ini juga yang harus bisa dimanfaatkan oleh GPK Kota Cilegon dalam melakukan pembinaan dan kaderisasi,” ucap Sirman.
Lebih lanjut Sirman, Ziarah ini diawali dengan mendatangi makam tokoh-tokoh partai PPP, H. Sa’dun Syibromalisi dan H. Mufrodi dan puncaknya adalah berziarah ke taman Makam pahlawan Brigjen KH. Syam’un.
“Peringatan hari pahlawan dengan mengunjungi atau berziarah ke makam pahlawan harus dibiasakan dan menjadi budaya bangsa selain dengan upacara penghormatan, sukur- jika hal ini di inisiasi oleh pemerintah daerah kota cilegon,” Pungkasnya.