Cilegon,- Medianews.co.id,- Dalam rangka memperingati HUT RI ke 77 Car Free Day (CFD) BBS menggelar beberapa lomba untuk warga BBS dan sekitarnya, acara berlangsung dengan meriah di area CFD BBS III Cilegon. Minggu (14/08/2022)
Dijumpai saat acara ketua pengelola CFD BBS Setia Wardana mengatakan,
CFD hari ini dan 3 minggu kedepan kita rencanakan judulnya adalah memperingati hari kemerdekaannya yang ke77.
” Ya kita isi di sini nanti dengan lomba-lomba untuk anak-anak, minggu depan akan ada lomba menggambar, senam dan mewarnai, Minggu berikutnya ada lomba untuk bapak ibu juga yaitu senam, sepeda santai, dan menghias tenan-tenan ini.
“Bagi ibu-ibu yang masih belajar untuk berbisnis meskipun yang selama ini sudah berjualan di rumah diharapkan bisa menampilkan produknya yang spesifik di sini,”ajaknya.
Beliau juga mengajak warga sekitar yang dekat dengan BBS III untuk bisa bergabung dalam kegiatan di CFD BBS Cilegon ini.
“Masyarakat yang berminat untuk beli dan menjual apa aja di sini, dan masyarakat yang datang ini diharapkan ya seluas mungkin, bukan hanya orang BBS saja.” Ucapnya.
Istianto, sebagai koordinator acara lomba menyampaikan, kegiatan hari bagus sekali untuk memacu kreativitas anak-anak untuk bisa bersilaturahmi, berkreasi, berani untuk berkompetisi, dan menimbulkan kreativitas anak-anak supaya timbul rasa pengen bisa, yang terpenting dalam rangka tersebut juga tertanam jiwa kebangsaan nya.
“Hari ini kami mengadakan
lomba estafet bendera, estafet bola, lomba kelereng, lomba makan kerupuk, baca cerita dongeng yang diikuti oleh anak usia pra TK,TK,dan SD.dan Minggu depan akan ada lomba-lomba berikutnya sampai pada Minggu ke tiga tanggal (28/08/2022)”jelasnya.
Di jelasnya bahwa warga BBS III sendiri kurang untuk komunitas anak-anak, rata-rata semua sudah pada sepuh jadi mengemong cucu istilahnya sambil bersilaturahmi.
Kami berharap untuk warga masyarakat umum bisa menghadiri acara-acara yang kita adakan setiap Minggu pagi dari jam 7:00 hingga jam 11:00 siang
“Harapan kami semoga ini tetap berjalan dengan baik, kemudian UKM UMKM di masyarakat sekitar bisa pula berjalan sehingga paling tidak kita bisa mengangkat ekonomi masyarakat Cilegon pada umumnya, Khususnya warga BBS III.” Katanya.
Di jumpai pula ibu yang sangat kreatif, inovatif dan energik, tidak hanya mencintai dunia ibu dan anak saja ibu yang satu ini sangat aktif di dunia pendidikan, Gema Ikasari.
Dalam kesempatan ini Gema menambahkan,
adanya CFD ini salah satunya meningkatkan literasi dalam membaca, membaca ini sepertinya kunci kesuksesan, oleh karena itu dengan adanya Carfreeday kita baru mencoba untuk membuka potensi membuat anak – anak cinta terhadap membaca.
ajakan untuk adik-adik semua harapannya Yuk kita bisa bersama-sama bergabung dengan Carfreeday BBS III, karena nanti akan ada keberlanjutan lagi untuk next literasi baca cerita.” Tutupnya.