UKM Kajian Ilmiah Universitas Faletehan Gelar Webinar Nasional Digital English Learning

49

Serang,- Medianews.co.id,- Universitas Faletehan kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan kemampuan mahasiswa di tingkat global dengan mengadakan Webinar Nasional bertema “From Scroll to Skill: How Social Media Can Prepare You for TOEFL & IELTS.” Acara ini diselenggarakan oleh UKM Kajian Ilmiah pada hari Sabtu, 8 Maret 2025, bertempat di Ruangan C3 Universitas Faletehan.

 

Ns. Dewi Rahmawati, M.Kep, selaku Pembina UKM Kajian Ilmiah, membuka acara dengan menyampaikan pentingnya penguasaan bahasa Inggris di era global. Ia menegaskan bahwa bahasa Inggris adalah kunci untuk membuka beragam peluang, baik dalam karier maupun pendidikan, seperti mendapatkan beasiswa internasional.

 

Menggunakan Media Sosial sebagai Alat Pembelajaran  Di era digital ini, media sosial tidak lagi hanya berfungsi sebagai media berbagi momen, tetapi juga menjadi alat yang efektif untuk mendukung pembelajaran, termasuk dalam meningkatkan kemampuan bahasa Inggris. Hal tersebut sangat relevan dengan karakteristik Generasi Zilennial yang tumbuh di tengah perkembangan teknologi, di mana berbagai platform media sosial menjadi sumber belajar yang interaktif dan menyenangkan.

Baca juga  Grup Band Jamrud Bakal Meriahkan HUT ke-25 Kota Cilegon

 

Webinar ini bertujuan untuk membuka wawasan peserta tentang bagaimana memanfaatkan media sosial secara optimal, seperti menggunakan platform YouTube, Instagram, TikTok, hingga podcast, untuk mempersiapkan diri menghadapi ujian TOEFL dan IELTS.

 

Acara ini dihadiri oleh 510 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Peserta mengikuti webinar dengan penuh antusias, menunjukkan semangat yang tinggi untuk mengembangkan kemampuan bahasa Inggris dengan memanfaatkan teknologi digital yang ada.

 

Ns. Dewi Rahmawati berharap para peserta dapat memperoleh wawasan baru dalam mengembangkan potensi diri, khususnya dalam kemampuan bahasa asing. Ia juga menekankan pentingnya belajar dengan cara yang menyenangkan dan relevan dengan perkembangan zaman.

 

Universitas Faletehan, melalui kegiatan ini, menunjukkan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam pengembangan generasi muda yang siap bersaing di kancah internasional.

 

Webinar ini menjadi langkah nyata dalam mempersiapkan mahasiswa menghadapi tantangan global dengan memanfaatkan teknologi sebagai alat pembelajaran modern.

 

( Novaldo/Red )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini